result Livorno vs Lazio : 1-2
Akhirnya kepastian Lazio untuk bebas dari jerat degradasi didapat Lazio di partai melawan Livorno, skuad edy Reja sukses memberikan kemenangan untuk tifosi mereka dengan skor tipis 2-1. Kemenangan ini membuat poin Lazio tak bisa di kejar oleh Atalanta yang berada tepat di posisi 18, Lazio kini berada di posisi ke 14 dengan nilai 43, unggul 8 angka dari Atalanta.
Bermain di kandang Livorno, Edy Reja kembali mempercayakan duet penyerang Floccari dan Rocchi yang masih didukung oleh 3 gelandang tengah dengan dua bek sayap yang diisi oleh Kolarov dan Lichtsteiner.
Pertandingan baru berjalan 13 menit Tommaso Rocchi berhasil membuat tifosi Biancoceleste bersorak, sontekannya memanfaatkan umpan dari Kolarov yang bekerja sama dengan Mauri berhasil menusuk gawang Livorno, 1-0 untuk Lazio.
Menit ke 33 Cristian Raimondi mengirimkan umpan ke depan gawang Lazio, Lucarelli yang berdiri tak jauh dari gawang berhasil mengubah arah bola dengan kaki kirinya sehingga tak mampu diantisipasi oleh Muslera dan menjadikan skor imbang 1-1.
Lazio terus menekan Livorno, namun semuanya tak mampu menembus gawang Livorno yang dijaga oleh Alfonso de Lucia.
Barulah satu menit menjelang turun minum, tendangan first time Brocchi dari luar kotak penalti memanfaatkan bola sepak pojok mampu menembus barisan pertahanan Livorno, Lazio unggul 2-1 hingga turun minum.
Babak kedua pertandingan berjalan seru, namun Lazio kurang mampu mempertahankan irama, tuan rumah Livorno terus menekan pertahanan Lazio, namun hingga akhir pertandingan tuan rumah tak mampu mengejar ketertinggalannya.
Lazio pun sukses membuktikan bahwa mereka tak pantas bermain di serie-b, pasukan biru langit kini patut bersyukur dan menatap musim depan dengan semangat baru!!
Support Laziale...