Antara Derby, menang dan Nobar

, by idrayang


Senyuman Laziale...

Sudah dua hari senin dilewati oleh para Laziale dengan senyuman di bibir , betapa bahagia rasanya melihat tim kesayangan mampu meraih 3 poin berturut-turut terutama kemenangan atas rival sekota As Roma merda. Kemenangan derby tersebut makin terasa indah karena selain Lazio berhasil menang telak 4-2 dan keempat gol dibuat dengan begitu spektakuler , ane menonton bersaya teman-teman sesama Laziale, kumpulan para pecinta Lazio yang tergabung dalam wadah Lazio Indonesia.

Begitu terasa aroma derby saat menonton di 2Cafe yang bertempat di Jl. Sudirman Jakarta Pusat. bukan hanya Lazio Indonesia yang ada di 2Cafe saat itu. Ternyata Romanista Indonesia juga di undang nobar juga, makin berasa aja dah aroma derby. Meski datang terlambat karena biasalah transportasi di Indonesia yang super semrawut bin macet membuat kedatangan Lazale Depok telat .

Saat Lazio berhasil mencetak gol, sorakan dan nyanyian bergemuruh di 2Cafe, seluruh Laziale berlompat-lompatan sambil berteriak lantang Forza Lazio, sementara tifosi Roma hanya bisa tertunduk lemas sambil mengeluarkan umpatan yang hanya mereka sendiri yang tahu.

Laziale sempat tegang saat Roma berhasil memperkecil skor menjadi 3-2, saat itu Romanista yang berada di cafe tiba-tiba kembali percaya diri dan semangat mereka seperti hadir lagi. Namun sepertinya memang malam itu bukan milik Roma, malam itu milik Laziale untuk mengukuhkan bahwa Lazio adalah penguasa Kota Roma setelah Kolarov dengan luar biasa membawa bola dari lini belakang hingga ke depan dan memperdayai Doni dengan kaki kanannya. Mantabs!!!!!!!!!!


Seketika itu pula Laziale bersorak dan teriakan tak ada habisnya membahana di 2Cafe, beruntung para tetangga tidak ada yang protes, dan security 2Cafe juga tak menggubris. Atau mungkin mereka juga para Laziale???, sementara para Romanista kembali tertunduk lemas ....


Sampai akhirnya derby itu berakhir, rasanya tak ada yang lebih membahagiakan selain membuat para srigala b*d***g itu mengerti bahwa Lazio adalah penguasa kota Roma yang sebenarnya .

Semoga Lazio tetap dijalur kemenangan, dan semoga Laziale Indonesia terus bisa eksis meski kita semua tahu untuk mengembalikan Lazio seperti di era Sergio Cragnoti (sebelum bangkrut) tidaklah mudah.

Forza Lazio
Forza Laziale Indonesia....

Followers