Inter Milan vs Lazio : Raport pemain lazio
RAPORT pemain Lazio vs Inter Milan
"mampu bermain tenang dan berhasil mengantisipasi serangan dari Inter Milan, walau akhirnya harus rela dijebol oleh Eto'o meski sebelumnya Muslera berhasil menepis sundulan dari Eto'o yang kemudian kembali disambar oleh Eto'o dan berbuah gol penutup serie=a di tahun 2009."
Siviglia : 5
"Siviglia harus mengakui faktor usianya yang membuat dirinya tak mampu memarking dengan baik seorang Eto'o yang memiliki kecepatan luar biasa."
Stendardo : 6.5
"Bermain tanpa kompromi, meski akhirnya harus menerima kartu kuning karena aksinya. Stendardo menjadi sorotan dengan pola 3 bek yang dipilih oleh Ballardini sekembalinya Stendardo ke tim inti Lazio"
Radu : 7
"Untuk kesekian kalinya Radu berhasil tampil dengan baik, memberikan kenyamanan di lini belakang, Mampu meladeni permainan Diego MIlito dan membuktikan kebugaran fisiknya."
Lichtsteiner : 5.5
"Meski tak terlalu buruk namun kesalahan dalam menjaga posisi memjadikannya salah satu penyebab terjadinya gol kemenangan Inter Milan."
Baronio :6
"Bukan hal mudah menghadapi tiga gelandang berkelas macam Stankovic, Cambiasso dan Thiago Motta, namun Baronio bermain tenang dan beberapa kali berhasil melakukan manuver yang mengejutkan."
Kolarov : 7
"Kuat, bertekhnik dan ulet. Tak henti-hentinya mencoba mengaduk-aduk pertahanan Inter Milan, dan sesekali melepaskan tendangan jarak jauhnya. walau terlihat sedikit minus karena tak mampu berkolaborasi dengan baik dengan Mauri."
Del Nero : 6
"Beradu dengan Maico tidak membuat Del Nero merasa terintimidasi, malahan hal ini membuat dirinya semakin semangat untuk menunjukkan siapa dirinya sebenarnya."
Meghni : 6
"Bermain dengan kepribadian meski kebugaran fisik jauh dari kata bagus, namun mampu berlakon sebagai protagonist, kelemahannya adlah tak mampu mengendalikan dengan baik kaki kirinya"
Julio Cruz : 5.5
"Tidak terlalu berpengaruh meski ia menunjukkan semangatnya dan mau bermain lebih kebelakang untuk menjemput bola."
Mauri : 5
"Tak mampu menjalankan tugas dengan baik sebagai penyokong Tommaso Rocchi bersama Meghni, lebih sering kehilangan bola karena sentuhan yang tidak perlu, babak kedua lebih baik, namun sulit untuk dibilang memuaskan."
Rocchi : 5.5
"Banyak pergerakan namun kurang dukungan, sulit untuk melepaskan diri karena ditugaskan sendirian di depan dan terisolasi oleh Cordoba dan Lucio."
Support Laziale...