Jersey Lazio 2010/2011

, by idrayang


Kemarin hari Sabtu tanggal 10 Juli 2010 PUMA ® meluncurkan seragam baru S.S Lazio untuk musim 2010/2011. Desain seragam sepenuhnya direnovasi dan berebeda dengan seragam musim lalu yang sempat dianggap desain terburuk PUMA ® untuk Lazio.
Seragam baru Lazio ini diharapkan akan melakukan debut pertamanya saat Lazio melakukan uji coba melawan Timnas Iran pada tanggal 21 Juli 2010,
PUMA ® telah bekerja sama dengan S.S Lazio sejak tahun 1998 dan kontrak mereka akan berjalan hingga 2014, Selama itu pula PUMA ® selalu menyediakan kaos seragam Lazio dengan desain yang unik dan menarik, dengan bahan kain dengan kinerja tinggi.

Lazio akan mendapat tiga model seragam yang berbeda, ketiga ini sama-sama mengambil dari tiga negara yang di sponsori oleh PUMA ® yakni Italia, Uruguay dan Pantai Gading. Diharapkan dengan seragam baru ini akan mengangkat prestasi Lazio yang sempat terpuruk musim lalu, PUMA ® jelas tidak menginginkan Lazio terpuruk hingga terjerat ke jurang degradasi mengingat Lazio adalah satu-satunya klub serie-a yang terikat kontrak dengan PUMA ®.
Ketiga seragam ini di buat dengan menggunakan teknologi yang disebut Powercat 1.10, teknologi yang pertama kali dipakai dalam pembuatan seragam Italia yang digunakan di Piala Dunia di Afrika Selatan. Teknologi in dikembangkan dengan memanfaatkan analisis 3D Motion Teknologi Powercat telah dikembangkan berkat Analisis Motion 3D, sebuah teknik ilmiah yang menangkap dan mempelajari pergerakan manusia dan memungkinkan untuk membuat produk yang membuat pemain melakukan gerakan-gerakan maksimal dengan menggunakan energi sekecil mungkin.

Seragam pertama
Desain mengikuti desain seragam Italia di Piala Dunia lalu, dengan warna kebanggaan biru langit sedikit garis putih di bagian lengan, terkesan simple namun elegan.

Seragam Kedua
Kostum kedua ini memiliki model seperti halnya Uruguay, namun kostum ini berwana hijau gelap ala militer. Seperti halnya kostum Uruguay di Piala Dunia 2010 kostum ini juga menggunakan kerah di lehernya.

Seragam Ketiga
Di kostum ketiga Lazio jelas tampil beda, bergaya ala Pantai Gading dengan kostum ketat Puma tampaknya berharap Lazio akan bermain lebih cepat dan lebih mengandalkan power.

Untuk seragam kiper Puma memberikan dua model, pertama seperti kostum kiper Italia yang agak ketat yang digunakan oleh Buffon di Piala Dunia 2010, satu lagi seperti yang biasanya digunakan oleh Muslera sebagai kiper Uruguay di piala Dunia 2010.

Support Laziale...


Followers