Salzburg vs Lazio : 1-2 arrrrrrrrrgggggggggggggh!!!!

, by idrayang


It's Over!!!!!!!!!!

Ballardini membuktikan kebodohannya, salah satu gelar yang mungkin bisa digapai Lazio musim ini sepertinya sudah terlepas dari tangan. Kekalahan 1-2 dari Salzburg membuat Lazio tak mungkin lagi bisa melewati posisi Villareal dan Salzburg diklasemen Grup G Liga Eropa.

Meski Lazio memulai laga dengan positif dengan dua kali gebrakan ke gawang lawan lewat Eliseu dan Mauri namun secara keseluruhan dominasi Salzburg dalam penguasaan bola membuat anak asuh Ballardini frustrasi.

Ballardini jelas-jelas tak mampu memaksimalkan skuad yang ada, hasil-hasil buruk seri-a akhirnya tertular juga ke liga eropa, Lazio tak mampu mencetak gol di babak pertama dan baru bisa membalas gol setelah sebelumnya Salzburg menjebol gawang Muslera lebih dahulu, barulah pasukan biru langit melalui Foggia mencetak gol penyeimbang.

Setelah gol tersebut kembali dominasi tuan rumah membuat Lazio sulit berkembang meski Lazio lebih banyak dalam melepaskan tendangan ke arah gawang lawan, namun semua hanya spekulasi saja. Menit ke 78 Salzburg memperlihatkan bagaimana cara bermain yang tenang dan lebih efisien, gol dari Somen Tchoyi membunuh peluang Lazio. Kerja keras Lazio dalam meraih tempat di eropa musim lalu melalui Piala Coppa menjadi sia-sia, perjalanan Biancoceleste hanya sampai disini mengingat Villareal unggul atas Levsky di pertandingan lain.

Susunan Pemain
SV Salzburg: Gustafsson, Opdam, Afolabi, Schwegler, Ulmer, Sekagya, Svento, Leitgeb, Pokrivac (Cziommer 87), Tchoyi (Zickler 83), Janko (Nelisse 90)

Lazio: Muslera, Cribari, Lichtsteiner, Radu (Rocchi 55), Diakite, Kolarov, Brocchi (Makinwa 81), Mauri, Foggia, Eliseu (Meghini 46), Zarate.


Support Laziale...





Followers